Rabu, 02 Maret 2011

Kode Berbahaya Makwana

Rajendrasinh Babubhai Makwana dengan umur 36 tahun dijatuhkan hukuman 41 bulan dipenjara dengan 3 tahun masa pengawasan atas masalah transmisi code berbahaya untuk komputer server Fannie Mae.
Makwana diberikan kepercayaan untuk mengakses ke sistem komputer namun ia melanggar dan menyalahgunakan kepercayaan itu. Ia adalah seorang insinyur UNIX yang bekerja pada jaringan Fannie Mae yang memiliki hampir 5.000 komputer server.

Menurut kesaksian dan bukti yang disampaikan di pengadilan, Makwana dipecat pada 24 Oktober 2008 dan diminta untuk menyerahkan seluruh peralatan Fannie Mae, termasuk laptop nya. Dan pada 29 Oktober 2008, Fannie Mae senior engineer menemukan kode berbahaya yang tertanam di routine program. Analisis selanjutnya dari script, komputer log dan laptop Makwana dan bukti lainnya, mengungkapkan bahwa ia telah mengirimkan kode berbahaya pada tanggal 24 Oktober 2008 yang di masukkan untuk dieksekusi pada tanggal 31 Januari 2009. Kode berbahaya ini dirancang untuk menyebar ke jaringan komputer Fannie Mae dan mengahancurkan semua data, termasuk data keuangan, surat berharga dan informasi lain nya.
Hal tersebut menjadi pelajaran bagi kita, bahwa kita tidak dapat terlalu mempercayai orang. Dan untuk akses keamanan pada jaringan komputer server dan perusahaan. Harus benar-benar dilakukan dengan ketat agar tidak ada kesempatan untuk merusak sistem atau menyalahgunakan sistem yang ada.

Sumber : cybercrime.gov

0 komentar:

Posting Komentar

.... © 2008 Template by:
SkinCorner